Kios Sigap Hadir di Gerakan Pangan Murah Serentak
- PT KTMBS (Perseroda) /
- 02 April 2024 /
- 17 view
Gerakan Pangan Murah Serentak dilaksanakan pada Senin, 1 April 2024 dalam upaya mendukung Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) tahun 2024 bertempat di Museum Samarinda.
Gelaran Gerakan Pangan Murah digelar secara serentak di seluruh provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia dengan tema “Mendukung Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan”.
PT KTMBS pun yang mendapatkan penugasan membuat inovasi berupa toko penyeimbang, yaitu Kios Sigap (Siap Jaga Harga dan Pasokan) sebagai kios penyeimbang dalam menjaga stabilitas harga dan memenuhi kebutuhan pokok masyarakat juga turut hadir sebagai upaya untuk memperkuat pengendalian inflasi dan stabilisasi harga pangan di Kaltim.
GPM juga bertujuan untuk mendukung stabilisasi pasokan dan harga bahan pangan pokok strategis, memberikan kemudahan akses bagi masyarakat terhadap bahan pokok dengan harga yang terjangkau, serta membentuk jaringan pemasaran bagi produsen pertanian.
Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Operasional dan SDM PT KTMBS Rano Hardani yang membersamai pembukaan acara sebagai kolaborasi antara DPTPH dengan Bank Indonesia, Biro Perekonomian Setdaprov Kaltim, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH), Dinas Perikanan dan Kelautan, Dinas Perkebunan, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Samarinda, Bulog, Petani/Gapoktan, UMKM dan mitra usaha lainnya.